RAMADANKU DI JOGJA

Rp65.000

PenulisEmi Zahrowati
Tahun TerbitJuli 2023
Jumlah halaman12
Ukuran kertas21 x 21
Jenis kertasArtpaper
Halaman berwarna12
ISBN/No.Reg978-623-367-691-5
Kategori:

Emi Zahrowati, lahir di Bantul pada 02 Mei, merupakan putri dari Ibu Sumiyati dan Bapak Basuki. Sulung dari dua bersaudara ini menamatkan pendidikan D-2 PGSD di UNY pada tahun 2006 dan S-1 PGSD di Universitas Terbuka tahun 2013.

Kecintaan membaca membawanya bergabung dengan Forum Guru Sleman Menulis (FGSM) dan Komunitas Yuk Menulis (KYM) sejak tahun 2019. Karya pertama bersama KYM adalah antologi 56 Cerita Penabur Kebaikan. Karya tersebut menjadi motivasi dan candu sehingga melahirkan puluhan karya antologi berikutnya. Istri dari Eko ini juga pernah berkolaborasi dengan Nissa Sabyan, (Alm) Sapardi Djoko Damono, M. Aan Mansyur, Ganjar Pranowo, Ustaz Yusuf Mansur, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman, dan Andy F. Noya. Karya solonya berjudul Seiring Selamanya, Senandung Rindu, Godaan Biskuit, Angan dalam Kenangan, dan Aksara kalbu Senandung Asa yang Menyatu.

Tentang Rasa, Tarikan Napas dalam Jiwa, serta Mereka dalam Dekapan Kehidupan merupakan karyanya di FGSM. Bersama rekan-rekan pendidik di Kecamatan Gamping, bergabung dalam Komunitas Penulis Gamping, membuahkan antologi refleksi pengalaman mengajar berjudul Pembelajar Sepanjang Hayat.

Menulis adalah salah satu caranya menuangkan rasa. Dan bahagia sesungguhnya, ketika bisa membuat, melihat orang-orang tercinta bahagia.

Ulasan

Belum ada ulasan.

Jadilah yang pertama memberikan ulasan “RAMADANKU DI JOGJA”
Keranjang Belanja